Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Katedral Sumbang Sapi dan Lahan Parkir untuk Istiqlal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 16 Juni 2024, 14:08 WIB
Katedral Sumbang Sapi dan Lahan Parkir untuk Istiqlal
Hewan sapi di Masjid Istiqlal/Ist
rmol news logo Toleransi ditunjukkan Gereja Katedral Jakarta pada momentum Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah/2024 Masehi, dengan menyumbangkan seekor sapi.

“Ini sebagai semangat persaudaraan pada perayaan Iduladha 1445 Hijriah,” kata juru bicara Masjid Istiqlal Jakarta, Ismail Cawidu, Minggu (16/2).

Sapi yang disumbangkan berjenis Limousin, dengan berat hampir mencapai satu ton. Namun sapi itu bukan merupakan hewan kurban.

"Istilahnya ini hadiah atau sumbangan dari pihak Gereja Katedral," katanya.

Hingga saat ini Masjid Istiqlal telah menerima 44 hewan kurban, belum termasuk sapi yang diserahkan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

Sikap toleransi lainnya, Gereja Katedral juga menyediakan lahan parkir kendaraan untuk jemaah yang akan melaksanakan Salat Iduladha di Masjid Istiqlal.

"Lahan parkir Istiqlal juga dibuka untuk jemaah Katedral saat misa Natal atau Tahun Baru," kata Ismail.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA