Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menperin: Belanja Produk Lokal Hampir Rp1.000 Triliun Sepanjang 2023

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Selasa, 13 Februari 2024, 13:23 WIB
Menperin: Belanja Produk Lokal Hampir Rp1.000 Triliun Sepanjang 2023
Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang/Net
rmol news logo Belanja produk lokal di sepanjang tahun 2023 tercatat hampir menembus angka Rp1.000 triliun di seluruh Kementerian/Lembaga (KL) hingga Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Laporan tersebut disampaikan Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang, dengan mengatakan bahwa realisasi itu akan terus ditingkatkan pada tahun ini, sesuai arahan dari Presiden RI, Joko Widodo.

"Kalo tahun lalu sudah hampir Rp 1.000 triliun (realisasinya). Namun karena presiden minta 95 persen, maka harapannya ditingkatkan. Di 2024 seluruh anggaran APBN dan APBD, proyek BUMN 95 persen harus berasal dari produk dalam negeri. Itu target dari presiden," ujarnya, dikutip Selasa (13/2).

Menurut Agus, semakin meningkatnya penggunaan produk lokal pada pengadaan barang dan jasa, maka hal itu dapat berdampak positif pada pertumbuhan sektor industri di dalam negeri. Apalagi, industri pengolahan merupakan salah satu kontributor terbesar pada perekonomian Indonesia.

"Maka nggak salah kalau pemerintah tetapkan target sangat tinggi," jelasnya.

Dengan meningkatnya penggunaan produk dalam negeri, kata Agus, hal tersebut juga akan berdampak pada semakin banyaknya tenaga kerja yang terserap. Sehingga akhirnya perekonomian Indonesia akan semakin bertumbuh dan menguat.

"Dengan membeli produk dalam negeri, artinya kita mendorong penguatan PDB itu sendiri. Inilah hasil akhir yang kita harapkan dari setiap rupiah yang kita belanjakan untuk produk dalam negeri. P3DN merupakan instrumen penting dari pertumbuhan ekonomi," tutur Agus. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA