Sertijab tersebut merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri Nomor ST/99 tertanggal 15 Januari 2026 tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polri.
“(Sertijab) sebagai tindak lanjut dari Surat Perintah Kapolri terkait mutasi dan promosi jabatan,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko kepada awak media.
Adapun sejumlah pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan antara lain Irjen Achmad Kartiko yang menjabat sebagai Kalemdiklat Polri setelah sebelumnya menjabat Wakil Lemdiklat Polri.
Irjen Andi Rian yang sebelumnya menjabat Kapolda Sumatera Selatan dipercaya mengemban amanah sebagai Wakil Lemdiklat Polri.
Irjen Sandi Nugroho yang sebelumnya menjabat Kadiv Humas Polri kini mengemban tugas sebagai Kapolda Sumatera Selatan.
Posisi Sandi digantikan oleh Irjen Johnny Eddizon Isir yang sebelumnya menjabat Kapolda Papua Barat. Johnny tercatat pernah menjadi ajudan Presiden ke-7 Joko Widodo alias Jokowi.
Sedangkan Brigjen Alfred Papare yang sebelumnya menjabat Kapolda Papua Tengah kini dipercaya sebagai Kapolda Papua Barat.
Saat ini jabatan Kapolda Papua Tengah diemban oleh Kombes Jeremias Rontini yang sebelumnya menjabat Irwasda Polda Papua.
Sementara itu, jabatan Kepala Pusat Sejarah (Kapusjarah) Polri yang sebelumnya diemban Brigjen Bagas Uji Nugroho diserahterimakan kepada Kombes Abas Basuni.
Jabatan Kayanma Polri selanjutnya dijabat oleh Kombes Yudi Arkara yang sebelumnya menjabat Kabag Pamwal.
“Melalui mekanisme
tour of area dan
tour of duty, Polri terus melakukan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas organisasi dan pelayanan publik, sejalan dengan tagline Polri untuk Masyarakat,” kata Trunoyudo.
BERITA TERKAIT: