Tiga Bom Mobil Serang Damaskus, 7 Orang Tewas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 02 Juli 2017, 17:36 WIB
Tiga Bom Mobil Serang Damaskus, 7 Orang Tewas
Bom Mobil/Reuters
rmol news logo Tujuh orang tewas dan tiga belas lainnya mengalami luka-luka setelah tiga buah bom mobil menyerang Kota Tua Bab Touma, Damaskus, Suriah pada Minggu (2/7).

Otoritas Suriah menyebut bahwa pembom bunuh diri ini mengincar sejumlah tempat yang masigh ramai di hari pertama masuk kerja pasca libur Idul Fitri.

Sebagaimana dikutip Reuters, belum ada pihak yang bertanggung jawab atas insiden ini. Dugaan sementara serangan bom ini dilakukan oleh aliansi pemberontak Tahrir al Sham dan ISIS.

Seorang saksi mata menjelaskan bahwa salah satu mobil mulai meledakan diri setelah dikepung aparat kepolisian. Sementara dua bom mobil lainnya berhasil dihancurkan oleh pihak berwenang.

Kepala Polisi Damaskus, Mohamad Kheir Ismail mengatakan bahwa mobil-mobil tersebut telah ditemukan di jalan raya dan dikejar.

"Mereka ingin menimbulkan korban jiwa yang besar namun gagal," ujarnya. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA