Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Produksi Industri Korsel Pulih di Agustus, Melebihi Ekspektasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 01 Oktober 2024, 08:17 WIB
Produksi Industri Korsel Pulih di Agustus, Melebihi Ekspektasi
Ilustrasi/RMOL
rmol news logo Produksi industri Korea Selatan pada  Agustus meningkat untuk pertama kalinya dalam tahun ini. 

Melihat data dari Statistik Korea pada hari Senin (30/09), indeks produksi industri naik 1,2 persen dari bulan sebelumnya menjadi 113,7 persen pada Agustus. 

Peningkatan itu juga dipimpin oleh produksi mobil dan chip. 

Peningkatan ini lebih cepat daripada kenaikan 2 persen yang diperkirakan dalam jajak pendapat Reuters terhadap para ekonom dan kenaikan terbesar sejak Agustus 2023.

Produksi mobil melonjak 22,7 persen, sementara semikonduktor tumbuh 6 persen.

Produksi industri meningkat tajam karena gangguan produksi di industri otomotif mereda, kata kementerian keuangan.

"Pemulihan ekonomi yang dipimpin sektor manufaktur terus berlanjut dengan ekspor yang diperkirakan tumbuh selama 12 bulan berturut-turut pada bulan September," tambah kementerian tersebut.

Secara tahunan, indeks produksi industri naik 3,8 persen, dibandingkan dengan kenaikan 5,2 persen pada bulan sebelumnya dan 1,9 persen yang diharapkan oleh para ekonom.

Data hari Senin juga menunjukkan penjualan ritel naik 1,7 persen pada bulan Agustus, membalikkan penurunan 2 persen pada bulan Juli, menandai kenaikan bulanan terbesar sejak Februari 2023. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA