WNI di Korea Selatan Jadi Jembatan Persahabatan Dua Negara

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Kamis, 22 Januari 2026, 16:15 WIB
WNI di Korea Selatan Jadi Jembatan Persahabatan Dua Negara
Ketua MPR Ahmad Muzani. (Foto: RMOL/Faisal Aristama)
rmol news logo Ketua MPR Ahmad Muzani menerima kunjungan Ketua Majelis Nasional Korea Selatan Woo Won-shik beserta delegasi parlemen Korea Selatan di Gedung Nusantara V, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 22 Januari 2026.

Dalam pertemuan tersebut, Woo Won-shik menyampaikan apresiasi atas aksi heroik Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Sugianto di Korea Selatan Sugianto yang membantu menyelamatkan sejumlah warga lanjut usia saat terjadi kebakaran hebat di salah satu provinsi di negara tersebut.

Hal senada disampaikan Muzani. Ia menilai tindakan Sugianto sangat mengesankan masyarakat Korea Selatan. 

"Bahkan Presiden Korea Selatan mengundangnya secara khusus ke Istana Biru di Seoul untuk memberikan penghormatan,” kata Muzani.

Muzani menilai, peristiwa tersebut mencerminkan kuatnya nilai kemanusiaan serta persahabatan antara rakyat Indonesia dan Korea Selatan. 

Ketua Dewan Kehormatan Partai Gerindra itu menegaskan, keberadaan WNI di Korea Selatan telah menjadi jembatan persahabatan yang mempererat hubungan kedua bangsa.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA