Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambangi KPK, Polda Metro Jaya: Optimalkan Fungsi Koordinasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Jumat, 17 November 2023, 15:00 WIB
Sambangi KPK, Polda Metro Jaya: Optimalkan Fungsi Koordinasi
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (17/11)/RMOL
rmol news logo Polda Metro Jaya telah melakukan rapat dengar pendapat dan koordinasi bersama pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan pemerasaan pimpinan KPK terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Dari rapat yang dilakukan di Gedung Merah Putih KPK pada Jumat (17/11), Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak menilai KPK belum perlu melakukan supervisi.

"Dalam rapat tersebut diputuskan untuk mengoptimalkan fungsi koordinasi dan tidak sampai ke langkah supervisi," kata Ade di Polda Metro Jaya.

Di satu sisi, Ade menerangkan, saat rapat dengan Deputi Korsup KPK RI, penyidik tidak menemukan kendala maupun hambatan selama proses perjalanan penyidikan.

Akhirnya, hasil rapat tersebut memutuskan untuk mengoptimalkan fungsi koordinasi dari Deputi Korsup KPK RI dalam bentuk tukar-menukar informasi guna mendukung penyidikan.

"Penyidikan kasus tetap, penyidik gabung dari Dirreskrimsus PMJ dan Dittipidkor Bareskrim Polri ya. Jadi fungsi dari Deputi Korsup di sana adalah untuk mengoptimalkan fungsi koordinasi, tidak sampai ke supervisi," tegas Ade.

"Karena dari hasil pemaparan penyidik tadi bahwa kemarin penyidik belum menemukan kendala maupun hambatan yang berarti," sambung Ade.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA