Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kapolri Perintahkan Semua Jajaran Bagikan Sembako untuk Warga yang Membutuhkan Selama Ramadhan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Rabu, 29 Maret 2023, 16:38 WIB
Kapolri Perintahkan Semua Jajaran Bagikan Sembako untuk Warga yang Membutuhkan Selama Ramadhan
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo (kanan)/Ist
rmol news logo Seluruh jajaran kepolisian mendapat instruksi khusus dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk dilaksanakan sepanjang Ramadhan. Yaitu membantu masyarakat yang membutuhkan dengan membagikan sembako.

"Kami diperintahkan untuk setiap saat mendistribusikan bansos kepada masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan," kata Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo, di halaman Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (29/3).

Bantuan sembako ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, terlebih mereka yang memang kekurangan.

"Semoga paket sembako atau bansos yang kita berikan kepada masyarakat minimal bisa meringankan beban khususnya di bulan suci Ramadhan," imbuh Dedi.

Untuk hari ini, sebanyak 2.000 paket sembako dibagikan kepada warga yang membutuhkan di wilayah Jakarta Selatan.

Selain di wilayah Jakarta Selatan, Polri juga telah membagikan paket sembako di beberapa tempat.

Di antaranya di wilayah Polda Metro Jaya 7.500 paket sembako, wilayah Jawa Timur 50 ton bantuan yang diserahkan ke masyarakat dan kaum disabilitas, dan di Nusa Tenggara Timur (NTT) juga dibagikan 5 ribu paket sembako. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA