Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Petahana Mesak Magai Masih Diinginkan Masyarakat Pimpin Kabupaten Nabire

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 31 Juli 2024, 18:35 WIB
Petahana Mesak Magai Masih Diinginkan Masyarakat Pimpin Kabupaten Nabire
Rilis survei Pilkada Kabupaten Nabire oleh Svadhyaya Riset Nusantara/Ist
rmol news logo Mayoritas masyarakat di Kabupaten Nabire, Papua Tengah, masih menghendaki petahana Mesak Magai untuk kembali memimpin jelang Pilkada 2024.

Hal ini terlihat dari hasil survei Svadhyaya Riset Nusantara yang dilakukan pada medio 18 s/d 24 Juli 2024.

Direktur Operasional Svadhyaya Riset Nusantara Gery Gugustomo mengatakan, elektabilitas Mesak Magai unggul tipis dari figur pesaing terdekatnya Hugo Martinus.

"Elektabilitas Mesak Magai tertinggi di angka 37,95 persen, dibayangi ketat oleh sosok Hugo Martinus Karubaba yang memperoleh suara sebesar 33,53 persen," ujar Gery dalam keterangan tertulis, Rabu (31/7).

Sementara dua figur lain yang potensial maju di Pilkada 2024 ada Evan Ibo yang mencatatkan elektabilitas sebesar 2,39 persen, Oktovina Woromboni sebanyak 1,87 persen, dan Albert Kayame sebesar 1,18 persen.

"Sementara itu, persentase swing voters atau belum menentukan pilihan masih cukup tinggi yang angkanya mencapai 23,08 persen," pungkasnya.

Survei dilakukan di 4 daerah pemilihan (Dapil) yang terdiri atas 26 Distrik/Kampung secara proporsional berdasarkan data jumlah populasi pemilih terakhir.

Jumlah sampel survei yang dilakukan Svadhyaya sebanyak 1.025 responden. Wawancara dilakukan secara tatap muka oleh tenaga terlatih dengan bantuan/pedoman kuesioner.

Adapun metode survei yang digunakan yaitu pengambilan sampel secara acak bertingkat dengan margin of error +/- 3,5 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA