Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PPP Bahas Sikap Politik Untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran di Rapimnas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 06 Juni 2024, 21:01 WIB
PPP Bahas Sikap Politik Untuk Pemerintahan Prabowo-Gibran di Rapimnas
Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono di Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP di Hotel Le Semar, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten pada Kamis petang (6/6)./RMOL
rmol news logo Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal menentukan sikap politik di pemerintahan Prabowo-Gibran dalam waktu dekat.

Hal itu dipastikan Plt Ketua Umum PPP, Muhammad Mardiono saat menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di  Hotel Le Semar, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Banten Kamis (6/6).

"(Oposisi atau gabung pemerintahan) Nah ini termasuk awal dari diskusi itu, tetapi nanti ada forum lagi ya, ada forum lagi untuk menentukan itu setelah perjuangan kita itu ada gambaran," kata Mardiono kepada wartawan.

Saat ditanyai kapan PPP akan memutuskan sikap, Mardiono tidak menjelaskan lebih rinci.

"Ya entah nanti ketika akan mengemuka di dalam rapat ini ya bisa saja nanti besok pagi kemudian di malam ini nanti diputuskan bisa saja, kan Rapat ini terbuka luas, tidak menutup hak-hak mereka ya," kata Mardiono.

Meski begitu, Mardiono tidak mau mengesampingkan fokus utama dalam Rapimnas ke-9 PPP yakni konsolidasi nasional dan mensukseskan Pilkada serentak.

"Hari ini kita yang paling utama adalah soal konsolidasi nasional, sukses pilkada dan kemudian untuk mendorong bagaimana perjuangan kita bisa lolos di parlemen," kata Mardiono.

Dalam Pilpres kemarin, PPP bersama PDIP, Hanura, dan Perindo mengusung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA