Demikian disampaikan Pimpinan Pesantren Darunnajah, KH Sofwan Manaf saat
halal bihalal kata Keluarga Pesantren Darunnajah (IKPDN) di Pesantren Darunnajah, Ulujami, Jakarta Selatan, Kamis (23/5).
Ia mengatakan, Pesantren Darunnajah mendidik santri dari sejak jenjang PAUD sampai setara universitas.
"
Alhamdulillah kami selalu dipercayai oleh wali santri yang anaknya mondok di Darunnajah yang tersebar 22 cabang di seluruh Indonesia," kata KH Sofwan.
Hal senada juga dikatakan Sekjen Alumni IKPDN, Ustaz Zakiyanto Arief. Dikatakan, banyak alumni pesantren tersebut berkiprah di segala profesi.
"Alhamdulillah kami alumni Pesantren Darunnajah mewakafkan diri untuk kemajuan pendidikan Indonesia. Alumni kami sudah banyak yang berkecimpung di segala bidang profesi yang siap menjadi garda terdepan untuk NKRI," jelas Ustaz Zakiyanto.
BERITA TERKAIT: