Ganjar menyatakan sependapat dengan pernyataan Jokowi dalam debat capres Pemilu 2019 itu.
Hal itu dikatakan Ganjar dalam
closing statement-nya di Debat Kelima Pilpres 2024 yang digelar KPU RI di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Minggu malam (4/2).
“Lima tahun yang lalu dalam debat capres 2019, saya tim kampanye Joko Widodo. Beliau menyampaikan dan kita diingatkan untuk tidak memilih calon yang punya potongan diktator dan otoriter, dan yang punya rekam jejak pelanggar HAM, melakukan kekerasan, yang punya rekam jejak masalah korupsi. Saya sangat setuju dengan apa yang beliau sampaikan,” kata Ganjar.
Menurut Ganjar, seluruh rakyat Indonesia sudah seharusnya memegang prinsip tersebut dalam memilih calon pemimpin nasional.
“Agar kriteria ini menjadi pegangan kita semua dalam memilih pemimpin,” demikian Ganjar.
BERITA TERKAIT: