Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pengamat: Baliho "Gaspoll Bro!" Efektif Pikat Pemilih Muda Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 04 Desember 2023, 16:49 WIB
Pengamat: Baliho "Gaspoll Bro!" Efektif Pikat Pemilih Muda Pemilu 2024
Baliho Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka/Net
rmol news logo Tren kampanye yang menyesuai dengan generasi kekinian alias milenial dan gen Z, ternyata berpengaruh cukup banyak pada dukungan untuk pasangan calon peserta Pilpres 2024.

Salah satunya, adalah baliho dengan tagline "Gaspoll Bro!" milik pasangan calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yang belakangan banyak terpasang di Kota Depok, Jawa Barat.

Pengamat politik Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Silvanus Alvin, menilai, warna ceria pada baliho itu, menjadi pusat perhatian khususnya anak muda.

"Anak muda seringkali terhubung dengan tren dan budaya populer, sehingga kampanye yang memanfaatkan elemen tersebut dapat menarik perhatian mereka," ujar Silvanus Alvin dalam keterangannya, Senin (4/12).

Kata Alvin, alat peraga kampanye yang efektif dapat memaksimalkan daya pikat pada generasi muda. Terlebih, Pemilu 2024 nanti, akan didominasi kalangan pemilih muda.

"Penggunaan alat peraga kampanye yang dianggap kekinian menjadi strategi yang efektif dalam meraih dukungan anak muda," katanya.

Alvin pun melihat dukungan generasi muda kepada Prabowo-Gibran sudah terlihat. Terutama, sejak mengemuka kata "Gemoy" yang dicitrakan pada sosok Prabowo.

Berdasarkan sejumlah data hasil survei, Prabowo-Gibran selalu unggul. Misalnya pada data yang dihimpun oleh Polling Institute pada periode survei 15-17 November 2023.

Survei tersebut menunjukkan kelompok usia dalam rentan 22-25, mayoritas mendukung Prabowo-Gibran dengan perolehan 59,6 persen. Capaian itu mengungguli Ganjar-Mahfud dengan 19,3 persen dan Anies-Muhaimin dengan 18,6 persen.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA