Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PKB Akui Ajakan PDIP Godaan Besar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 23 Agustus 2023, 23:44 WIB
PKB Akui Ajakan PDIP Godaan Besar
Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid/RMOL
rmol news logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengakui ajakan PDIP untuk bergabung dengan poros koalisi pengusung Ganjar Pranowo merupakan sebuah godaan besar.

Terlebih, nama Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, masuk dalam 5 besar kandidat bakal cawapres Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.

“Justru kita tergoda, godaan besar untuk PKB itu (ajakan PDIP),” kata Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid, kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/8).

Jazilul menegaskan, pertemuan Ganjar dengan Cak Imin beberapa waktu lalu bukan dalam konteks testing the water karena PKB masih berkoalisi dengan Gerindra, PAN, dan Golkar mengusung Prabowo Subianto.

“Kalau dengan ini (PDIP) enggak usah pakai tes-tesan. Kan sudah ada disebutkan Gus Muhaimin itu lima kandidat di radar PDIP. Apanya lagi yang mau dites?” ucapnya.

Kendati begitu, Wakil Ketua MPR RI ini menegaskan bahwa pihaknya tetap bersama Gerindra yang mengusung Prabowo sebagai bacapres dan Cak Imin sebagai bacawapres.

“Tapi PKB enggak goyang, masih tetap fokus menyelesaikan pembicaraan dengan Gerindra,” pungkasnya. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA