Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wiranto Bakal Serahkan Nama-nama Tokoh Mantan Hanura ke PPP Siang Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Senin, 01 Mei 2023, 09:44 WIB
Wiranto Bakal Serahkan Nama-nama Tokoh Mantan Hanura ke PPP Siang Ini
Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi/RMOL
rmol news logo Penambahan kekuatan akan didapat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menjelang pesta demokrasi pada 2024. Senin siang ini (1/5), sejumlah nama tokoh mantan kader Partai Hanura yang siap maju sebagai calon legislatif akan diterima PPP.

Nama-nama yang disodorkan untuk menjadi calon legislatif (caleg) dari PPP itu diserahkan mantan petinggi Hanura, Wiranto.

"Senin (1/5) Pak Wiranto akan menyerahkan nama-nama potensial mantan Hanura untuk maju sebagai caleg di PPP," kata Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi, kepada wartawan lewat pesan singkat Whatsapp, Senin (1/5).

Anggota Komisi VI DPR RI ini menambahkan, nama-nama yang akan diserahkan Wiranto ke PPP siang ini akan menambah panjang daftar calon legislatif dari PPP. Baik di tingkat pusat maupun provinsi.

Menurut Awiek, sapaan akrabnya, adanya sejumlah rekomendasi tokoh potensial dari Hanura ini akan menepis anggapan PPP kurang diminati tokoh potensial.

"Tentu dengan kehadiran Pak Wiranto dan gerbongnya semakin memperkuat PPP, dan menepis anggapan bahwa tidak ada yang minat nyaleg di PPP," ujarnya.

"Kalau kemarin ada yang pindah ke Hanura, ini lebih banyak lagi dari Hanura pindah ke PPP," demikian Achmad Baidowi. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA