Alasan Dukungan Anies-Sandi Dideklarasikan Pimpinan Pusat PAN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Kamis, 23 Maret 2017, 01:37 WIB
Alasan Dukungan Anies-Sandi Dideklarasikan Pimpinan Pusat PAN
Eddy Soeparno/Net
rmol news logo Dukungan Partai Amanat Nasional (PAN) kepada pasangan calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Anies Baswedan-Sandiaga Uno diberikan secara total.

Ini mengingat dukungan dideklarasikan langsung oleh pimpinan pusat partai berlambang matahari itu.

Sekretaris Jenderal DPP PAN Eddy Soeparno menjelaskan bahwa dukungan dideklarasikan DPP karena PAN ingi seluruh elemen partai bergerak memenangkan Anies-Sandi.

"DPP merupakan kewenangan dalam organisasi partai kita. Jadi ketika DPP sudah memberikan dukungan resmi, seluruh elemen partai akan bergerak dan itu merupakan perintah," ujarnya.

Dengan demikian, lanjutnya, PAN akan memobilisasi kader-kader di wilayah lain dalam pemenangan. Utamanya, kader dan relawan yang berada di wilayah Jabodetabek.

Para kader juga dimobilisasi untuk memastikan pemilu ini berjalan adil dan fair.

"Kita juga akan menggerakan relawan-relawan agar warga DKI yang memiliki hak pilih tapi tidak menggunakan hak pilihnya, agar diajak pilih Anies-Sandi," pungkasnya.[ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA