Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Covid-19 di Jakarta Melonjak, DPRD: Asal Sudah Vaksin Jangan Panik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Sabtu, 09 Desember 2023, 00:17 WIB
Covid-19 di Jakarta Melonjak, DPRD: Asal Sudah Vaksin Jangan Panik
Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Jhonny Simanjuntak/Ist
rmol news logo Komisi E DPRD Provinsi DKI Jakarta meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) kembali berupaya menekan penularan masif Covid-19 di tengah masyarakat. Salah satu aksi yang perlu dilakukan yakni menggencarkan lagi sosialisasi protokol kesehatan.

Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Jhonny Simanjuntak mengatakan, gerak cepat melakukan penanganan perlu dilakukan Dinkes untuk menghadapi penularan di Jakarta yang mencapai 40% baru-baru ini.

“Kita berharap Dinkes DKI Jakarta pro aktif, bekerja sat set untuk mengantisipasi dampak-dampak penularan kepada masyarakat. Ini bukan hal baru. Kita punya sukses story menghadapi situasi kritis,” kata Jhonny dikutip dari laman DPRD DKI Jakarta, Sabtu (9/12).

Johnny juga mengimbau Dinkes DKI kembali mengingatkan masyarakat tentang gejala yang timbul dan cara penanganan bila terpapar Covid-19. Menurutnya masyarakat yang telah mendapat vaksin tidak perlu panik, sebab tubuh telah terproteksi.

“Masyarakat kita ini kan sudah pernah vaksin. Ini yang perlu disampaikan ke masyarakat supaya tidak ada kepanikan seperti dulu waktu awal-awal. Kita punya pengalaman baik soal itu,” demikian Jhonny. rmol news logo article




Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA