KAPAL FERI KOREA SELATAN KARAM

Cuaca Baik, tim Penyelam Cari Korban di Dalam Kapal Sewol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 18 April 2014, 14:54 WIB
Cuaca Baik, tim Penyelam Cari Korban di Dalam Kapal Sewol
yonhap
RMOL. Operasi pencarian dan penyelamatan sekitar 268 orang yang hilang dalam insiden tenggelamnya kapal feri Sewol  di barat daya Korea Selatan masih terus dilakukan hari ini (Jumat, 18/4).

Cuaca hari ini dikabarkan cerah, sehingga memudahkan tim penyelam untuk memasuki kapal yang tenggelam pada Rabu (16/4) dalam perjalanannya dari pelabuhan Incheon menuju pulau Jeju itu.

Selain tim penyelam swasta, ratusan aparat militer dan polisi juga dikerahkan dalam operasi hari ini.

Hingga hari ini, seperti dilansir media setempat Yonhap, jumlah korban selamat adalah sebanyak 179 orang dan 28 orang tewas. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA