Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gegara Judi Online, HP Semua Anggota Polres Tasikmalaya Disidak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 27 Juni 2024, 11:24 WIB
Gegara Judi <i>Online</i>, HP Semua Anggota Polres Tasikmalaya Disidak
Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono saat melakukan pemerikasan ponsel anggotanya/RMOLJabar
rmol news logo Polres Tasikmalaya punya cara tersendiri dalam mengantisipasi anggota dari praktik judi online.

Dipimpin langsung Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, seluruh ponsel milik anggota dicek secara berkala.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk menjaga integritas dan profesionalisme personel Polres Tasikmalaya Kota," jelas AKBP Joko diberitakan Kantor Berita RMOLJabar, Kamis (27/6).

Kapolres mengungkapkan, pihaknya telah mengambil berbagai tindakan untuk membina dan mengawasi anggota Polri agar terhindar dari jerat judi online.

"Kami telah melakukan upaya pembinaan internal untuk memberantas perilaku judi online," kata AKBP Joko.

Melalui upaya preventif berkesinambungan, diharapkan tidak hanya meningkatkan kedisiplinan internal, tetapi juga mampu memberikan contoh baik bagi masyarakat dalam upaya memerangi praktik judi online.

"Kami berkomitmen untuk menjaga lingkungan kerja yang bersih dan bebas dari pengaruh negatif," tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA