Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Polda Metro Ajak Masyarakat Aktif Amankan Wilayah Jelang Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Minggu, 05 November 2023, 00:40 WIB
Polda Metro Ajak Masyarakat Aktif Amankan Wilayah Jelang Pemilu 2024
Wakapolda Metro Jaya Brigjen Suyudi Ario Seto pada "Apel Pengamanan Swakarsa, Potensi Masyarakat dan Organisasi Kemasyarakatan 2023" dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 di Polda Metro Jaya, Sabtu (4/11)/Ist
rmol news logo Masyarakat diminta turut serta mengikuti dan mengawal pesta demokrasi lima tahunan, sehingga pemilu dapat berjalan dengan lancar dan nyaman.

Pesan itu disampaikan Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Suyudi Ario Seto, pada "Apel Pengamanan Swakarsa, Potensi Masyarakat dan Organisasi Kemasyarakatan 2023" dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 di Polda Metro Jaya, Sabtu (4/11).

"Di tengah keterbatasan personel, peran masyarakat menjadi sangat vital demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," ucap Suyudi.

Selain itu, Suyudi juga menekankan peran penting Satuan Keamanan Keliling (Satkamling) guna menjaga iklim kondusif di lingkungan.

Nantinya, petugas Satkamling menjadi cooling system (sistem pendingin) di lingkungannya masing-masing.

"Jangan ada perpecahan maupun perselisihan hanya karena berbeda pilihan. Karena persatuan dan kesatuan bangsa adalah hal utama yang harus dipertahankan serta kita jaga bersama," tegas Suyudi. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA