Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PILKADA BENGKULU

RM Berpeluang Besar Didukung Gerindra

Selasa, 14 April 2015, 04:10 WIB
RM Berpeluang Besar Didukung Gerindra
gerindra/net
rmol news logo . Semakin dekatnya jadwal pendaftaran calon gubernur Provinsi Bengkulu membuat para kandidat calon gubernur semakin intens melakukan pendekatan kepada partai politik guna meraih perahu dukungan.

Pengamat politik Provinsi Bengkulu, Mirza Yasben, mengatakan Bupati Musi Rawas Ridwan Mukti (RM) berpeluang besar didukung Partai Gerindra. Peluang Ridwan meraih dukungan Partai Gerindra cukup besar.

"Melihat perkembangan politik saat ini, kans Ridwan Mukti didukung Partai Gerindra sangat memungkinkan," katanya pada RMOL Bengkulu, Senin (13/4).

 Dosen Administrasi Negara Universitas Bengkulu (UNIB) itu beralasan, posisi RM sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Golkar Provinsi Bengkulu versi Agung Laksono membuatnya sulit meraih dukungan dari partai beringin Provinsi Bengkulu yang Pro Aburizal Bakrie.

"Posisi RM sebagai Plt Golkar Bengkulu versi Agung Laksono, membuatnya sulit mendapat dukungan Golkar Bengkulu, maka ia harus mencari partai besar lain untuk mengusungnya," katanya.

Ketidakjelasan dukungan PDIP Provinsi Bengkulu, semakin membuat RM gencar melakukan pendekatan politik pada  Partai Gerindra.

"Apalagi saat ini ia tidak juga mendapat kepastian dari PDIP, maka Gerindra yang sangat diharapkan RM saat ini," tambahnya.

Sementara itu Ketua Badan Seleksi Kepala Daerah (Baleksikada) Partai Gerindra Provinsi Bengkulu M. Sis Rahman tidak menampik hal tersebut. "Memang kita menjalani komunikasi intens dengan RM," katanya.

Ia menambahkan komunikasi sudah lama  terjalin antara Partai Gerindra Provinsi Bengkulu dengan RM. "Jauh sebelum mendapat dukungan dari PKB dan Hanura, RM sudah membangun komunikasi politik dengan kita," tambahnya.

 Sekertaris Partai Gerindra Provinsi Bengkulu ini juga berpendapat, cukup terkesan dengan pembangunan yang dilakukan RM di Kabupaten Musi Rawas. "Gerindra telah mengirimkan tim yang melihat langsung apa yang telah ia lakukan di Musi Rawas. Secara pribadi saya cukup terkesan dengan capaian RM sebagai Bupati Musi Rawas," pujinya.

 Ia mengatakan, RM salah satu kandidat Calon Gubernur yang diprioritaskan Gerindra, namun hasil pasti akan diumumkan Gerindra paling lama tiga bulan kedepan. [lalandarhamdaulay/sim/bkl/owh]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA