Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

DPR Khawatir Terbunuhnya Pimpinan Hamas Bikin Situasi Memanas

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Rabu, 31 Juli 2024, 14:24 WIB
DPR Khawatir Terbunuhnya Pimpinan Hamas Bikin Situasi Memanas
Ketua Komisi I DPR, Meutya Hafid/RMOL
rmol news logo Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh tewas di Teheran, Iran, setelah menemui Presiden Iran Ayatollah Ali Khamenei.

Ketua Komisi I DPR, Meutya Hafid, menyayangkan peristiwa tersebut dan dikhawatirkan bakal memicu peperangan.

"Penyerangan yang terus menerus terjadi di Timur Tengah khususnya antara Palestina dan Israel dengan kejadian terakhir dibunuhnya Ismail Haniyeh, Kepala Biro Politik Hamas, di Teheran, Iran," kata Meutya kepada wartawan, Rabu (31/7).

Dia mengatakan dampak buruk usai tewasnya Ismail Haniyeh akan sulitnya perdamaian antara Palestina dan Israel serta negara-negara di Timur Tengah.

"Saya khawatir peristiwa pembunuhan pemimpin Hamas Ismail Haniya ini akan membuat situasi di Timur Tengah semakin memanas dan dapat berdampak pada semakin sulitnya upaya perdamaian di Palestina secara khusus dan Timur Tengah secara umum," ucapnya.

Pihaknya meminta semua pihak untuk menekan Israel agar mau menempuh jalan dialog dalam penyelesaian konflik dengan Palestina.

"Serta meminta Israel untuk mematuhi hukum dan keputusan hukum Internasional termasuk keputusan ICJ, International Court of Justice yang menyatakan pendudukan Israel di Palestina melanggar hukum," tutupnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA