Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Lihai Berkomunikasi jadi Kunci Kuatnya Dukungan pada Anwar Hafid

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Kamis, 18 Juli 2024, 19:45 WIB
Lihai Berkomunikasi jadi Kunci Kuatnya Dukungan pada Anwar Hafid
Calon Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid/Ist
rmol news logo Calon Gubernur Sulawesi Tengah Anwar Hafid menunjukkan kepiawaiannya dalam menjalin komunikasi dengan rakyat dalam langkah politik menuju Pilkada 2024.

Sebagai penyambung lidah rakyat, kata Pengamat Politik Universitas Tadulako, Slamet Riadi Cante, Anwar Hafid berhasil membangun jaringan pendukung yang kuat. 

"Komunikasi-komunikasi yang dibangun Anwar Hafid membuat masyarakat lebih terdorong mendukungnya," ujar Slamet Riadi Cante kepada wartawan, Kamis (18/7).

Dalam pandangan Slamet Riadi, dukungan masyarakat ini terlihat dari tingginya elektoral yang diperoleh Anwar Hafid yang maju bersama Calon Wakil Gubernur Reny Lamadjido. 

Pasangan Anwar-Reny mendapatkan elektoral teratas sebesar 41,4 persen, berdasar data survei yang dihimpun oleh Populi Center pada periode 27 Juni-3 Juli 2024. 

Slamet menilai bahwa komunikasi yang dijalin Anwar Hafid dengan rakyat Sulteng sangat efektif. 

Di mana Anwar Hafid yang juga Ketua DPD Demokrat Sulteng, dikenal paling aktif dalam menyuarakan aspirasi dalam posisinya sebagai anggota DPR RI.

"Saya melihat yang bicara-bicara di forum itu, wakil-wakil kita dari Sulawesi Tengah itu, hanya Pak Anwar Hafid yang lebih banyak bicara," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA