Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PILKADA 2024

Ketum Hanura Tidak Kaget Khofifat-Emil Jadi Rebutan Parpol

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Sabtu, 08 Juni 2024, 08:35 WIB
Ketum Hanura Tidak Kaget Khofifat-Emil Jadi Rebutan Parpol
Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO)/RMOL
rmol news logo Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) merespons baik duet Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak yang kini banyak menjadi magnet bagi partai politik lain di Pilkada Jatim 2024.

Ketua Umum Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO) mengklaim, kemunculan duet Khofifah-Emil tidak lepas dari racikan partainya.

"Kami kan dulu yang pertama mendukung mereka. Waktu dia jadi pertama itu, yang mendukung itu Hanura, terus terang saja kami," kata OSO usai membuka Rapimnas II Partai Hanura di Hotel Mercure Ancol, Jakarta Utara, Jumat malam (7/6).

Hanura sudah melihat potensi keduanya sejak lama. Maka dari itu, Hanura tidak kaget jika pasangan ini kini banyak mendapat dukungan dari berbagai parpol.

"Jadi, ya kami enggak kaget itu. Apa yang pernah kami dukung itu memang menjadi rebutan lagi orang sekarang," kata OSO.

Meski sudah mendukung sejak lama, OSO tidak mau berkomentar lebih jauh soal sinyal dukungan Hanura ke Khofifah-Emil dalam Pilkada nanti. Ketum Hanura menyerahkan kewenangan tersebut kepada pengurus daerah.

"Belum tahu (dukung), belum tahu. Belum dibicarakan, karena saya harus bicara dengan Ketua DPD Jatim lagi," tutup OSO.

Pasangan Khofifah-Emil gencar melakukan safari politik sebelum Pilkada 2024 ke sejumlah partai politik. Terbaru, mereka  menerima rekomendasi dari Partai Gerindra, Khofifah-Emil juga telah mengantongi lima SK Rekomendasi Partai Demokrat, Partai Golkar, PAN, dan PSI, lalu menerima surat dukungan dari Partai Perindo, serta surat usulan rekomendasi dari DPW PPP Jatim.rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA