Idul Adha
Dimensy.id Mobile
Selamat Idul Adha Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puan: Terima Kasih Rakyat, Sudah Membuat PDIP Hattrick

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Minggu, 26 Mei 2024, 16:15 WIB
Puan: Terima Kasih Rakyat, Sudah Membuat PDIP <i>Hattrick</i>
Puan Maharani saat mengawali pembacaan rekomendasi Rakernas V PDIP/Ist
rmol news logo Pengurus PDIP di seluruh Indonesia menyampaikan terima kasih kepada rakyat Indonesia yang telah memilih pasangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.

Partai banteng moncong putih juga berterima kasih kepada rakyat yang telah memilih PDIP pada Pemilu Legislatif 2024, sehingga tercipta hattrick, sejak kemenangan Pemilu 2014.

Apresiasi itu disampaikan Ketua DPP PDIP bidang Politik, Puan Maharani, pada momen Rakernas V PDIP, di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta, Minggu (26/5), saat mengawali pembacaan rekomendasi.

Ketua DPR itu juga menyampaikan, Rakernas V berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah mendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, serta PDIP, sehingga berhasil menjadi pemenang Pemilu Legislatif tiga kali berturut-turut.

Lebih lanjut Puan mengingatkan, kepercayaan dari rakyat itu harus diwujudkan dengan memperbaiki tiga pilar partai (struktural, legislatif, dan eksekutif).

Rakernas V PDIP digelar pada 24-26 Mei 2024, mengusung tema “Satyam Eva Jayate: Kebenaran Pasti Menang" dan subtema "Kekuatan Persatuan Rakyat dalam Kebenaran”.

Acara diikuti 4.858 peserta yang terdiri dari fungsionaris DPP hingga DPC, anggota DPR, DPRD provinsi, kota dan kabupaten, badan dan sayap partai, DPLN dari 16 negara, kepala daerah dan wakil dari PDIP, serta calon anggota DPR 2024 non-incumbent.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA