Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Atikoh Ganjar: Bukan Murah, Masyarakat dan Pedagang Butuh Stabilisasi Harga

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 03 Januari 2024, 19:41 WIB
Atikoh Ganjar: Bukan Murah, Masyarakat dan Pedagang Butuh Stabilisasi Harga
Siti Atikoh Supriyanti saat blusukan di pasar/Net
rmol news logo Masyarakat dan pedagang sama-sama membutuhkan stabilisasi harga bahan kebutuhan pokok. Terlebih, di tengah kenaikan harga bahan pokok belakangan ini.

Hal itu disampaikan istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, setelah blusukan ke pasar-pasar tradisional di berbagai daerah serta berdialog dengan masyarakat dan pedagang.

"Hal yang adil bagi penjual dan pembeli adalah harga yang stabil," kata Atikoh, seperti dikutip dari akun Instagram pribadinya @atikoh.s, Rabu (3/1).

"Penjual tidak pusing menentukan harga jual. Pembeli juga bisa tenang menghitung kemampuan belanjanya," imbuhnya menekankan.

Atikoh mengatakan, sebenarnya masyarakat dan pedagang sama-sama tidak menuntut harga bahan pokok yang murah, melainkan yang terjangkau dan stabil.

Kata dia, harga bahan pangan kalau murah, maka akan merugikan para petani, juga pedagang karena margin keuntungan tipis.

"Jadi masyarakat dan pedagang itu yang dibutuhkan bukan harga murah tapi affordable, maksudnya yang terjangkau dan stabil," pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA