Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Cak Imin Kuasai Suara Nahdliyin, Prabowo Rugi Kalau PKB Hengkang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 30 Agustus 2023, 15:49 WIB
Cak Imin Kuasai Suara Nahdliyin, Prabowo Rugi Kalau PKB Hengkang
Ketum PKB, Muhaimin Iskandar dan Ketum Gerindra, Prabowo Subianto/Net
rmol news logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) selalu mengedepankan loyalitas dan komitmen terhadap sebuah kesepakatan, termasuk masalah koalisi Capres.

Namun, jika Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto batal menggandeng Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai cawapres, maka PKB berpeluang besar untuk pergi.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno, menyebut Prabowo akan rugi kalau PKB benar-benar hengkang.

"Karena yang bisa menjawab kekurangan Prabowo selama ini adalah PKB, terutama basis politik di kalangan NU di Jatim dan Jateng," kata Adi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (30/8).

Pengamat politik dari Universitas Islam Negeri (UIN) itu melanjutkan, hanya PKB yang bisa menggaransi suara kelompok Nahdlatul Ulama (NU) di Jawa Timur dan Jawa Tengah.

"Tanpa PKB, berat bagi Prabowo untuk menutupi kekurangan suara di Jatim, Jateng, dan kalangan Nahdliyin," pungkas Adi. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA