Gubernur Aher Hadiri Rakernas RMOL Group

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 12 Maret 2017, 12:57 WIB
Gubernur Aher Hadiri Rakernas RMOL Group
Didi Ridjadi (pimpinan RMOL Jabar), Ahmad Heryawan, Teguh Santosa (Pemimpin Umum RMOL, dan Dar Edi Yoga (Pemimpin Perusahaan RMOL)
rmol news logo Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan memberi wejangan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) RMOL Group‎ di Hotel Grand Asrilia, Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/3).
 
"Selamat melaksanakan raker mudahan-mudahan rapat kerja menghasilkan hasil yang bermanfaat bagi bangsa dan negara," katanya saat memberi sambutan.

RMOL Group terdiri dari RMOL.CO, RMOL Sumsel, RMOL Jakarta, RMOL Bengkulu, RMOL Kalbar, Medan Bagus, RMOL Jabar, RMTV, dan Kantor Berita Pemilu.

Dalam Rakernas bertajuk "Meningkatkan Kinerja dan Jaringan Media RMOL Group Serta Memantapkan Profesionalisme Wartawan" ini, Ahmad Heryawan atau Aher ‎juga berpesan agar awak media RMOL Group memiliki cita-cita yang tinggi.

"Boleh acara sederhana, tapi cita-cita tidak boleh sederhana. Cita-cita harus tinggi. Lebih baik cara merencanakan sederhana tapi cita-citanya tinggi," ujarnya.

Lebih lanjut, Ketua Badan Pembinaan Kepemimpinan Daerah PKS ini menceritakan kisah Nabi Muhammad yang kagum saat mendengarkan pidato seorang sahabat. Pidato itu dinilai Nabi Muhammad sangat bagus karena bisa menyihir pikiran pendengar.

"Kata Nabi, Sungguh pada pidato orang itu ada kekuatan yang menyihir sehingga bisa mengubah kekuatan pikiran orang," ujar Aher menirukan pujian Nabi Muhammad kepada sang orator.

Namun sayangnya, kata Aher, kekuatan orator itu terbatas pada tempat. Sehingga jangkauan pengaruhnya terbatas.

"Saat ini kata-kata bisa disebarluaskan oleh media. Jadi pantas kalau kita sebut 'sungguh pada media ada kekuatan yang bisa menyihir kekuatan pikiran orang," sambungnya.

Untuk itu, ia berharap kekuatan media yang dimiliki RMOL Group bisa diarahkan untuk mengubah pikiran masyarakat ke arah lebih baik.

"Dengan demikian, saya yakin RMOL akan jadi media terhebat di tingkat ‎nasional," pungkasnya. [wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA