Melawat Ke Tidore, Tedjo Edhie Akan Bicarakan Kedaulatan NKRI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 29 Januari 2017, 19:38 WIB
Melawat Ke Tidore, Tedjo Edhie Akan Bicarakan Kedaulatan NKRI
Tedjo Edhi Purdijatno/Net
rmol news logo Ketua Dewan Penasihat Komite Nasional Pembela Kedaulatan NKRI dan Martabat Bangsa (PKNMB) Laksamana TNI (Purn) Tedjo Edhi Purdijatno akan berkunjung ke Tidore, Maluku Utara, pada Selasa (31/1).

Dalam lawatan ini, mantan Menko Polhukam ini akan menyempatkan untuk bertemu dengan Sultan Tidore di pagi hari.

Tedjo sedianya akan menyerahkan sebuah penghargaan kepada Sultan Tidore.

Siang harinya, mantan KSAL ini akan mengisi Seminar Kebangsaan bertajuk "Mempertahankan Kedaulatan NKRI".

Selain Tedjo, seminar ini juga akan diisi oleh pembicara-pembicara lain yang kompeten sesuai tema, seperti mantan Wakapolda Maluku Utara Irjen Pol (Purn) Hidayat Fabanyo, dan Ketua Umum Komite Nasional Pembela Kedaulatan NKRI dan Martabat Bangsa (PKNMB) Batara R. Hutagalung. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA