Begitu kata Direktur Lingkar Madani (LIMA) ‎Ray Rangkuti dalam diskusi bertajuk "Siapa Tangguh di Jakarta? Adu Program, Visi dan Tanpa SARA" di Fame Food Art Menteng East, Jalan H Agus Salim No 60, Menteng, Jakarta, Minggu (25/9).
"Pangsa pemilih mereka sama, yaitu bukan pemilih Ahok," ujarnya.
Ray menjabarkan, yang dimaksud bukan pemilih Ahok adalah warga dari kelas menengah ke bawah dan warga muslim Jakarta.‎ ‎Secara personifikasi, Anies Baswedan diunggulkan sebagai cerminan seorang muslim.
"Tapi jangan lupa Agus-Sylvi didukung 3 partai Islam," sambungnya.
Hal senada juga disampaikan pengamat politik dari Formappi Sebastian Salang‎. Menurutnya tarikan dua pasangan ini dalam mengambil hati pemilih muslim DKI akan menarik.
‎"Tiga partai Islam pendukung Agus-Sylvi punya masa yang besar di DKI," ujarnya.
Sementara Anies-Sandi, meski hanya memiliki satu dukungan partai Islam, tapi PKS sudah terkenal dengan kesolidan kadernya di DKI.
"PKS ini terkenal solid. Dulu bahkan berani usung calon sendirian.‎ Jadi ini akan menarik kita cermati bagaimana keduanya menarik dukungan pemilih muslim," tandas Sebastian.
[mel]
BERITA TERKAIT: