Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Nuning Setuju Indonesia Punya Sukhoi 35 Dan Kapal Selam Kilo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 28 Juli 2017, 01:23 WIB
Nuning Setuju Indonesia Punya Sukhoi 35 Dan Kapal Selam Kilo
Susaningtyas Kertopati/Net
rmol news logo . Pengamat militer Susaningtyas Kertopati setuju dengan rencana pembelian dua jenis alat utama sistem persenjataan (alutsista) pesawat tempur Sukhoi 35 dan kapal selam Kelas Kilo asal Rusia.

Kata Nuning, sapaan Susaningtyas, dengan memiliki Sukhoi 35, ketahanan negara akan lebih terjamin.

"TNI AU akan mampu mengawasi ruang udara dan wilayah yang ada di bawahnya mulai dari ZEE," ujar mantan anggota Komisi I DPR itu, Kamis (27/7).

Soal kapal selam Kilo, Nuning menjelaskan, juga penting untuk pertahanan negara.

"Perlu TNI AL membeli anti-kapal selam untuk sistem anti-kapal selam juga untuk menghadapi kapal selam lawan. Kapal selam yang kita miliki saat ini (Kelas 209) dan kapal selam yang akan kita beli (Kelas Kilo) dapat digunakan untuk melawan kapal permukaan lawan dan peluncuran rudal strategik bawah air," jelas doktor intelijen ini.

Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu beberapa hari lalu mengaku sedang melakukan negosiasi dengan pihak Pemerintah Rusia agar TNI bisa memiliki pesawat Sukhoi-35. Selain itu, pihaknya juga sedang berkoordinasi dengan para menteri yang terkait di dalam negeri. Karena itu, pembelian tersebut tidak bisa dilakukan buru-buru.

"Itu (beli) Sukhoi bukan seperti beli kacang goreng yang langsung makan. Kita pesan, tanya dulu dengan Menko (Menko Polhukam Wiranto), kita koordinasi, setelah itu baru mengajukan ke Presiden," kata Ryamizard.

Tujuan dari negosiasi itu, kata Ryamizard, agar Indonesia bisa mendapatkan 11 unit Sukhoi 35 dari rencana awal sebanyak 8 unit. Selain itu, pihaknya juga ingin agar harga yang dipakai adalah harga dasar. "Enggak mau saya yang dulu-dulu," tegasnya.

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo sebelumnya mengeluhkan pembelian pesawat Sukhoi 35 yang belum terwujud. Gatot berharap Komisi I DPR dan Menteri Pertahanan segera membahas pembelian Sukhoi 35 dan kapal selam Kelas Kilo milik Rusia agar TNI bisa memiliki alutsista modern. [rus]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA