Ini adalah kemenangan perÂdana Madrid dalam tujuh perÂtemuan terakhir di Liga ChamÂpions. Klub asal kota Madrid, Spanyol, tersebut terakhir kali masuk ke babak perempat fiÂnal setelah mengalahkan BaÂyern Muenchen musim 2003/2004.
Tiket Los Merengues ke peÂrempat final diperoleh setelah mengalahkan tim yang berÂkali-kali menjadi duri tajam, Olimpique Lyon. Los GaÂlacÂticos mengalahkan Lyon 3-0 di leg kedua yang berlangsung di Estadio Santiago Bernabeu, kemarin.
Anak asuh Jose Mourinho loÂlos dengan menang agregat 3-1. Gol Real Madrid dicetak MarÂceÂlo menit ke-37, Karim Benzema meÂnit ke-66, Angel Di Maria menit ke-76.
Pelatih Real Madrid, MouÂrinÂho, mengatakan timnya bisa loÂlos ke babak delapan besar adaÂlah hal wajar mengingat mereka adaÂlah klub berdedikasi.
“Kami adalah Real Madrid dan kemenangan tersebut adalÂah hasil normal bagi kami untuk lolos ke perempat final,†ujarnya seperti dikutip skyÂsport.
Undian tim perempat final akan dilangsungkan hari ini. Namun, Mou sudah mewanti-mewanti untuk tidak bertemu dulu dengan bekas klubnya, Chelsea dan Inter Milan.
“Saya tidak ingin bertemu dengan Inter atau Chelsea, naÂmun mungkin saja kami harus berÂtemu (di babak perempat final),†ujar The Special One.
Sementara itu, Chelsea juga lolos ke babak delapan besar setelah bermain kaca mata dengÂan FC Kopenhagen. WaÂlau bermain tanpa gol, Chelsea teÂtap lolos karena menang agreÂgat 2-0. [RM]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: