Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jakut Dua Kali Diterjang Banjir, Tina Toon Soroti Program Pemprov DKI

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Kamis, 21 Maret 2024, 13:52 WIB
Jakut Dua Kali Diterjang Banjir, Tina Toon Soroti Program Pemprov DKI
Anggota DPRD DKI Jakarta Agustina alias Tina Toon/Ist
rmol news logo Banjir yang melanda wilayah Jakarta Utara pada Februari 2024 mendapat sorotan Anggota DPRD DKI Jakarta Agustina alias Tina Toon.

Dua peristiwa banjir yang disorot Tina terjadi di Cilincing saat pemungutan suara 14 Februari 2024 dan banjir di Kelapa Gading pada 29 Februari akibat cuaca ekstrem.

“Terutama untuk wilayah Kelapa Gading kemarin kita kena curah hujan yang luar biasa ekstrem, makanya masih kebanjiran,” kata Tina dikutip Kamis (21/3).

Tina memandang perlu penanganan ekstra menanggulangi banjir akibat cuaca ekstrem. Pasalnya, kata dia, kondisi pompa maupun waduk yang dimiliki belum bisa menanggulangi banjir akibat curah hujan tinggi.

“Rasanya, ke depan, untuk faktor cuaca ekstrem ini, kita butuh effort ekstra. Jadi ada pompa, waduk, dan dan lain-lain belum cukup untuk curah hujan lebih dari 150 mm, maka dari itu, saya mengajukan kerukan. Jadi banyak kerukan-kerukan yang belum dilaksanakan lagi sejak 2020-2021,” kata Tina.

Politikus PDIP ini juga mendorong Pemprov DKI menambah kolam penampungan, waduk, maupun rumah pompa di wilayah Jakarta Utara.

Selain itu, menurut Tina, perlu dibangun pengendali untuk mengatasi banjir kiriman dari wilayah lain.

“Berikutnya tambahan tampungan, waduk, sheetpile sudah saya sampaikan melalui dokumen reses saya," demikian Tina.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA