Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kejar Mobil Dan Rumah Mewah Penunggak Pajak, BPRD DKI Libatkan KPK

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Kamis, 05 Desember 2019, 14:43 WIB
Kejar Mobil Dan Rumah Mewah Penunggak Pajak, BPRD DKI Libatkan KPK
Wakil Ketua BPRD DKI Jakarta, Yuandi Bayak Miko/RMOL
rmol news logo Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) DKI Jakarta tak ingin setengah-setengah dalam mengejar para penunggak pajak. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ikut dilibatkan untuk menagih pajak kendaraan mewah di daerah Penjaringan, Jakarta Utara, Kamis (5/12).

Wakil Ketua BPRD DKI Jakarta, Yuandi Bayak Miko mengatakan, hari ini pihaknya didampingi dari Fungsional Koordinator, Supervisi, dan Pencegahan KPK mendatangi beberapa rumah mewah dan pemilik mobil mewah yang menunggak pajak di daerah Penjaringan, Jakarta Utara.

"Kita hari ini melakukan door to door wajib pajak dan kita fokuskan hari ini di Kecamatan Penjaringan. Kegiatannya apa? Mendatangi langsung objek pajak terutama objek pajak PKB, objek pajak PBB BPHTB, dan objek pajak yang sifatnya self assesment," ucap Yuandi Bayak kepada wartawan, Kamis (5/12).

Pelibatan KPK ini kata Yuandi agar dapat meningkatkan penerimaan pajak terhadap para penunggak pajak mobil mewah maupun rumah mewah.

"Kami sangat berharap kita di-support penuh oleh Korsupgah KPK untuk meningkatkan penerimaan dan ini sudah berjalan lebih dari 3 tahun. Mudah-mudahan dengan dibantu KPK semangat kita bertambah lagi dan bisa meningkatkan penerimaan yang agak signifikan penerimaannya di tahun 2019," jelas Yuandi.

Yuandi membeberkan, sebanyak 2.300 objek PBB menunggak selama empat tahun dengan nilai pendapatan pajak sebanyak Rp 70 miliar.

"Inilah fokus kita di bulan ini untuk kita tagih agar bisa tercairkan di bulan Desember ini," katanya.

Sementara untuk kendaraan mewah, kata Yuandi, sebanyak 170 kendaraan mewah dengan potensi pajak senilai Rp 5,4 miliar.

"Rencana hari ini kendaraan ada tiga lokasi dan PBB BPHTB, restoran mungkin sekitar tiga lokasi. Kita rencanakan enam sampai tujuh lokasi hari ini," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA