Kali ini Pepes Korwil Bekasi menggelar tabligh akbar sekaligus berdoa bersama untuk kemenangan Prabowo-Sandi di Museum Mobil Antik atau dikenal juga dengan Bani Residence di Cikunir, Minggu (7/4) kemarin.
"Acara ini adalah Tabligh Akbar sekaligus doa untuk Negeri dan doa bersama agar Prabowo-Sandi bisa menang di pilpres mendatang," ujar Ketua Panitia Sekaligus Ketua Korwil Pepes Bekasi, Adina S, kepada wartawan, Senin (8/4).
Wanita yang akrab disapa Dina itu menambahkan, Pepes Korwil Bekasi secara konsisten memperkenalkan dan mensosialisasikan program-program Prabowo-Sandi kepada masyarakat di sekitar Bekasi.
Sementara itu, Ketua Pepes Nasional, Wulan dalam kata sambutannya Pepes juga merupakan gerakan wanita yang akan menjadi penggerak untuk ekonomi sejahtera.
"Penggerak Ekonomi itu adalah emak-emak, jadi peran emak-emak itu sangat penting bagi kemajuan bangsa ini," kata Wulan.
Wulan menambahkan, saat ini Pepes sudah memiliki jaringan sebanyak 34 Korwil di Indonesia, dan terus memantapkan untuk pembentukan sampai dengan tingkat kecamatan.
“Suport kita dari Pepes ini relawan Prabowo-Sandi, dan program ini untuk tujuan utamanya tentu menarik masyarakat agar bisa lebih mengenal lagi Pepes,†kata Wulan.
Acara Tabligh Akbar mengusung tema 'Memilih Pemimpin Amanah, Negara Makmur Rakyat Sejahtera'. Hadir dalam acara tersebut sebagai pembicara antara lain, Ketua Pepes Nasional Wulan, Ust. Munjir Situmorang dan Ust. Teuku Zulkarnain.
BERITA TERKAIT: