Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Serangan Dubes AS Tak Wakili Sentimen Warga Korsel

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/shoffa-a-fajriyah-1'>SHOFFA A FAJRIYAH</a>
LAPORAN: SHOFFA A FAJRIYAH
  • Sabtu, 07 Maret 2015, 10:59 WIB
Serangan Dubes AS Tak Wakili Sentimen Warga Korsel
mark lippert/net
rmol news logo Mantan duta besar Amerika Serikat untuk Korea Selatan, Kathleen Stephens yakin bahwa serangan terhadap Dubes Mark Lippert tidak akan berdampak pada hubungan kedua negara.
Selamat Berpuasa

"Saya pikir itu (serangan terhadap Dubes Lippert) tidak akan memiliki efek yang sangat besar. Hubungan (AS dan Korsel) tetap mendalam dan sangat kuat," katanya pada Jumat (6/3), seperti dimuat VOA.

Stephens sendiri merupakan Dubes Amerika Serikat di Korea Selatan untuk periode 2008-2011 lalu.

Sementara mantan komandan pasukan AS di Korea Selatan 2006-2008, Burwell Bell, mengatakan bahwa serangan itu adalah insiden itu tidak mewakili masyarakat Korea Selatan.

"Saya sangat yakin, setiap sentimen anti-Amerika yang ada di Korea Selatan juga keseluruhan terkejut oleh jenis tindakan keji," kata Bell.

Hal tersebut, tambah Bell, lantaran kedua negara baik Amerika Serikat maupun Korea Selatan memiliki tujuan yang sama.

"Kami memiliki cita-cita yang sama, proses demokrasi yang sama, kasih yang sama untuk kebebasan dan kemerdekaan dan perspektif yang sama terhadap pemerintahan," tandasnya. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA