Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dievakuasi dari Gaza, Relawan MER-C Pulang ke Indonesia Hari Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 12 Desember 2023, 21:06 WIB
Dievakuasi dari Gaza, Relawan MER-C Pulang ke Indonesia Hari Ini
Tiga relawan MER-C Indonesia di Gaza/Net
rmol news logo Salah satu dari tiga relawan MER-C Indonesia yakni Farid Zanzabil Al Ayubi dilaporkan telah berada di Kairo dan bersiap pulang ke Indonesia.

Kabar itu diungkap oleh jurubicara Kementerian Luar Negeri RI, Lalu Muhammad Iqbal dalam sebuah pernyataan di Jakarta pada Selasa (12/12).

Dikatakan Lalu, Farid yang sebelumnya bertugas sebagai relawan MER-C di Rumah Sakit Indonesia di Gaza telah berhasil keluar gerbang Rafah dan akan dipulangkan ke Indonesia hari ini.

"Saat ini Farid masih berada di KBRI Kairo dan direncanakan pada hari ini akan dipulangkan ke Indonesia," ungkapnya.

Farid memutuskan untuk evakuasi keluar dari Jalur Gaza karena kondisi di Gaza Utara tempat RS Indonesia berada sudah sangat kacau bahkan mengancam keselamatan jiwa.

Dua WNI relawan lainnya, yaitu Fikri Rofiul Haq dan Reza Aldilla Kurniawan, memilih bertahan dan melanjutkan kerja kemanusiaan mereka di Gaza.

Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi mengatakan bahwa pemerintah akan terus menjalin komunikasi dan memantau keadaan kedua WNI mengingat situasi di Gaza masih sangat berbahaya karena Israel terus melancarkan serangan setelah jeda kemanusiaan berakhir pekan lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA