Filipina Umumkan Bencana Darurat Nasional

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 12 November 2013, 12:25 WIB
Filipina Umumkan Bencana Darurat Nasional
FOTO:CNN
rmol news logo Presiden Filipina, Benigno Aquiono III mendeklarasikan bencana nasional di negaranya pada tadi malam (Senin, 11/11) pasca topan Haiyan atau yang dalam bahasa lokal dikenal dengan nama Topan Yolanda menyapu sebagian besar wilayah negara tersebut sejak Jumat ( 8/11) lalu.

"Kami mendeklarasikan bencana nasional untuk mempercepat upaya pemerintah dalam memberikan penyelamatan, menyelamatkan, memberikan bantuan, dan untuk merehabilitasi provinsi yang rusak oleh Yolanda," kata Aquino seperti dilansir dari media setempat, Sun Star.

Deklarasi keadaan bencana nasional di Filipina tersebut, kata Aquino, merupakan upaya untuk menjamin pengendalian harga pasca bencana terjadi. Juga untuk menghindari kenaikan harga dan penimbunan produk-produk vital, lanjut Aquino.
Aquino juga mengumumkan adanya sejumlah bantuan yang datang ke Filipina dari komunitas internasional, baik dari negara maupun pihak swasta.

"Bantuan juga datang dari negara-negara (yakni) 22 negara telah berjanji memberikan bantuannya termasuk Indonesia, Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Singapura, dan Hungaria," sebutnya.

"Pihak swasta juga memiliki cara lain untuk membantu memulihkan memulihkan negara kita, seperti mengembalikan sistem telekomunikasi dan memasok minyak bagi daerah yang terkena bencana,"sambung Aquino.

Jumlah total korban meninggal akibat bencana topan Haiyan di Filipina hingga hari ini (Selasa, 12/11), seperti keterangan pemerintah setempat yang dikutip oleh CNN adalah sebanyak 1.774 jiwa. Jumlah tersebut masih mungkin untuk meningkat, pasalnya masih terdapat 660 ribu orang lainnya belum ditemukan. Disamping itu, terdapat juga korban luka-luka yang mencapai jumlah lebih dari 2.487 orang.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA