Menurut Anggota Komisi II DPR RI Mardani Ali Sera, ada dua faktor utama yang dapat diadopsi dari negara-negara yang berhasil melompat dari status tersebut, seperti Jepang, Korea Selatan, Singapura, dan Taiwan.
"Di atas kita masih ada Malaysia dan Thailand yang juga masih berjuang keluar dari jebakan kelas menengah. Kuncinya ada dua yaitu investasi dan inovasi," ungkap Mardani lewat video singkatnya di X, Selasa (17/9).
Ia menekankan bahwa peningkatan kemudahan berbisnis (ease of doing business) harus terus dilakukan untuk menarik lebih banyak investor ke Indonesia.
Selain itu, Mardani menyebutkan bahwa kualitas sumber daya manusia (SDM) juga harus mampu menarik minat investor, dan hal ini terkait erat dengan inovasi.
"Anak-anak kita akan menghadapi dunia yang penuh tantangan. Bukan cuma IT, sekarang ada AI, tantangan lingkungan hidup, tantangan sumber daya, macam-macam," jelasnya.
Dengan pasar besar hampir 300 juta penduduk, Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Keadilan Sejahtera (DPP PKS) itu yakin bahwa Indonesia memiliki daya tarik kuat bagi para investor.
"(Kuncinya) Investasi dan inovasi, yang nanti akan melahirkan pekerjaan besar lainnya," pungkas Mardani Ali Sera.
BERITA TERKAIT: