Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bawaslu Berhasil Raih WTP Kesembilan Kali dari BPK

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 26 Juli 2024, 21:27 WIB
Bawaslu Berhasil Raih WTP Kesembilan Kali dari BPK
Ketua Bawaslu RI menerima sertifikat predikat WTP dari BPK RI/Ist
rmol news logo Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kembali memberikan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) kepada Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI), terkait Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga (LKKL) di lingkungan Auditorat Utama Keuangan Negara (AKN) I Tahun 2023. 

Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja menerangkan, Bawaslu RI menerima predikat WTP dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) bukan yang pertama kali, yakni sejak 2015.

Dia mengungkapkan, predikat WTP yang diperoleh merupakan wujud komitmen dan keseriusan Bawaslu dalam mengelola keuangan secara transparan dan akuntabel.

Bagja menerima langsung penghargaan WTP dari Anggota I BPK, Nyoman Adhi Suryadnyana, didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Bawaslu RI, Ichsan Fuady dan Inspektorat Utama Rini Wartini, di Kantor Pusat BPK, Jakarta, Kamis (25/7).

Anggota I BPK, Nyoman Adhi Suryadnyana menyampaikan pujian kepada Bawaslu dan kementerian/lembaga lainnya yang meraih predikat WTP.

"Kami mengapresiasi atas komitmennya hadir di acara kali ini dan menunjukkan bagaimana keseriusan kita dalam melaksanakan pengelolaan keuangan negara secara akuntabel dan transparan," kata Nyoman dalam keterangan tertulis yang dilansir bawaalu.go.id, dikutip RMOL pada Jumat (26/7).

Dengan mendapat predikat WTP untuk pengelolaan keuangan tahun 2023, Bawaslu secara berturut-turut mendapat penghargaan sebanyak 9 kali. rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA