Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mangindaan Jadi Pembicara Utama Seminar Nasional Di Manado

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/soraya-novika-1'>SORAYA NOVIKA</a>
LAPORAN: SORAYA NOVIKA
  • Kamis, 12 April 2018, 09:20 WIB
Mangindaan Jadi Pembicara Utama Seminar Nasional Di Manado
EE Mangindaan/Net
rmol news logo Wakil Ketua MPR RI, EE Mangindaan diundang sebagai pembicara utama dalam kegiatan seminar nasional Ilmu Pemerintahan di Universitas Sam Ratulangi (Unsrat), Manado, Sulawesi Utara, Kamis (12/4).

Seminar bertema Tata Kelola Pemerintahan Desa Untuk Kesejahteraan Masyarakat ini dalam rangka memajukan tata kelola pemerintahan desa.

Sebelum seminar kegiatan ini juga mengadakan International Conference On Goverment Leadership and Social Science (ICOGLASS), dan workshop penulisan artikel di jurnal international dengan pemateri Prof Agus Setyo Muntohar dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.

Rangkaian dalam kegiatan seminar nasional ini merupakan pertemuan tahunan yang diadakan dosen yang tergabung Asosiasi Dosen Ilmu Pemerintahan Seluruh Indonesia (ADIPSI).

Kegiatan seminar nasional tahun ini bekerjasama dengan jurusan ilmu pemerintahan Fispol Unsrat. Adapun peserta yang mengikuti seminar yakni para dosen dari ADIPSI serta mahasiswa dari berbagai universitas di Manado.

Selain Mangindaan, turut hadir Sutoro Eko Yunanto dari staf ahli Kemendes serta James Sumendap, Bupati Kabupaten Minahasa Tenggara periode 2013-2018 sebagai pembicara seminar nasional hari ini.

Dalam seminar nasional tersebut, Mangindaan akan mensosialisasikan empat pilar MPR RI dalam tata kelola pemerintahan agar kemudian dapat diaplikasikan dalam tata kelola pemerintahan desa menjadi lebih baik dan sejahtera. [nes]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA