Tanpa Messi, Barca Dipecundangi Setan Merah 1-3

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Minggu, 26 Juli 2015, 05:04 WIB
Tanpa Messi, Barca Dipecundangi Setan Merah 1-3
rooney/net
rmol news logo Tanpa duo superstarnya, Lionel Messi dan Neymar, Barcelona harus keok saat bertanding melawan Manchester United dalam ajang International Champions Cup (ICC) di Levi’s Stadium, Santa Clara, California, Amerika Serikat, Minggu (26/7) pagi. Barcelona keok dengan skor cukup telak 1-3.

Manchester United tampil menekan sejak menit awal. Terbukti upaya Setan Merah berbuah hasil saat tandukan sang kapten Wayne Rooney yang memanfaatkan sepak pojok berhasil menjebol gawang Barca di menit 8. Jual beli serangan dipertontonkan kedua tim. Sayangnya, hingga turun minum papan skor tidak berubah.

Memasuki babak kedua, Barcelona tampil lebih agresif. Pola serangan Barca yang bertumpu pada Suarez tak kunjung membuahkan hasil. Sebaliknya, MU justru mampu kembali unggul melalui kaki Jesse Lingard di menit 65.

Sebenarnya, Barca berkesempatan menyamakan kedudukan setelah pada menit 90 Rafinha berhasil membobol gawang MU. Tapi sayangnya, tidak berselang lebih dari dua menit MU kembali membobol gawang Barca. Kali ini melalui striker muda Adnan Januzaj di penghujung laga.

Semenatara itu, Messi dan Neymar absen karena keduanya masih libur seusai tampil di Copa America 2015. Pemain lain yang tampil di Copa America seperti Claudio Bravo, Javier Mascherano, dan Dani Alves, juga tidak dibawa ke Amerika.

Sedangkan Luis Suarez tetap masuk dalam skuad karena dia absen di Copa America. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA