Di momen Hari Olahraga Nasional 2024, Erick mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung perkembangan olahraga di Indonesia agar mampu mencetak prestasi di kancah dunia.
"Sportivitas, tanggung jawab, kerja sama, persatuan, fighting spirit, kompetitif dan leadership sudah menjadi nilai yang tertanam dalam diri saya dari olahraga," jelas Erick melalui akun X miliknya, Senin (9/9).
Sebelum menjabat Menteri BUMN, Erick menceritakan pengalaman yang dipercayakan kepadanya untuk memimpin berbagai organisasi olahraga, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Diketahui Erick pernah menjadi Ketua Perbasi, Ketua KOI, Ketua Asian Games, FIBA Board Member, IOC Member, hingga jabatan saat ini sebagai Ketua Umum PSSI.
Dia berharap olahraga di Indonesia dapat terus berkembang, mencetak prestasi di kancah dunia, serta memperkuat rasa persatuan di tengah-tengah masyarakat.
"Insya Allah dengan setulus hati dan tenaga saya akan terus berikan yang terbaik agar olahraga Indonesia bisa berprestasi dan menjadi pemersatu bangsa," tandas Erick.
BERITA TERKAIT: