Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ketum IMM Sumut: Kawal Demokrasi dan Pilkada 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Jumat, 06 September 2024, 20:28 WIB
Ketum IMM Sumut: Kawal Demokrasi dan Pilkada 2024
Ketua DPD IMM Sumut, Rahmat Taufiq Pardede/Ist
rmol news logo Keterlibatan seluruh lapisan masyarakat sangat dibutuhkan untuk menciptakan iklim demokrasi yang berkualitas pada momen Pilkada 2024. 

Demikian disampaikan Ketua Umum DPD IMM Sumut, Rahmat Taufiq Pardede.

Menurutnya, proses Pilkada tahun 2024 adalah bentuk keniscayaan demokrasi untuk memilih pemimpin di tingkat provinsi dan kabupaten/kota yang menjadi penentu nasib jutaan masyarakat selama lima tahun mendatang.

"Pilkada serentak yang akan dilaksanakan 27 November 2024 mendatang adalah kesempatan bagi setiap warga untuk menggunakan hak suaranya, oleh sebab itu kami mengajak segenap elemen masyarakat  Sumut untuk terlibat aktif mengkawal proses pilkada agar berjalan dengan luber jurdil sehingga melahirkan pemimpin yang berkualitas,” katanya, Jumat (6/9).

Rahmat menjabarkan peredaran isu SARA, fitnah, berita bohong, kampanye hitam dan politik uang  menjadi persoalan yang kerap muncul berkaitan dengan momen politik lima tahunan itu. Karena itu, IMM Sumut menyerukan ajakan kepada seluruh masyarakat untuk ikut mengawasi dan menolak isu yang berpotensi memunculkan perpecahan tersebut.

“Tim pemenangan paslon atau peserta pilkada juga agar fokus mengkampanyekan visi misi dan prestasi dari paslon ketimbang saling menyerang sesama paslon yang berpotensi menyebabkan kegaduhan  ruang publik,” pugnkasnya.

Terakhir Ketum DPD IMM Sumut mengajak Pemprov Sumut, TNI/Polri, KPU Sumut, Bawaslu Sumut dan stakeholder lainnya agar fokus terhadap fungsi masing-masing.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA