Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pagar DPR Dijebol Demonstran Tolak RUU Pilkada

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Kamis, 22 Agustus 2024, 14:50 WIB
Pagar DPR Dijebol Demonstran Tolak RUU Pilkada
Massa aksi dari berbagai elemen yang berunjuk rasa menolak RUU Pilkada menjebol pagar Gedung DPR RI/RMOL
rmol news logo Massa aksi dari berbagai elemen yang berunjuk rasa menolak RUU Pilkada menjebol pagar Gedung DPR RI, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Kamis sore (22/8).
HUT 79 RI

Pantauan RMOL di lokasi, pagar Gedung DPR di depan sebelah kiri dekat arah Kementerian LHK dijebol demonstran sekitar pukul 14.23 WIB.

Sontak, ratusan personel gabungan dari kepolisian dan TNI pun langsung mendekati lokasi pagar yang jebol tersebut. Sementara itu, massa aksi terus melempari batu tak henti-hentinya.

Aparat kepolisian pun mencoba bernegosiasi dengan massa aksi agar tidak memasuki gedung DPR RI. Namun, massa tetap kekeuh minta polisi yang mundur.

“Adek-adek mahasiswa tolong jangan ada yang masuk ke gedung DPR,” teriak Polisi dari mobil Raisa (Pengurai Massa).

Hingga berita ini diturunkan, polisi masih terus meminta massa tidak merangsek masuk ke gedung DPR.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA