Kartun Dinasti Jokowi yang dimuat majalah
Tempo dinilai telah melecehkan momentum sakral Lebaran Idulfitri 1445 Hijriah.
Demikian penegasan Ketua Relawan Alap Alap Jokowi, Isnaini dalam keterangannya, Rabu (17/4).
"Kami sudah mengirimkan surat terbuka agar agar menarik majalah
Tempo yang memuat kartun Dinasti Jokowi," kata Isniani.
Menurut Isniani, apabila surat terbuka tersebut tidak digubris, maka Relawan Alap Alap Jokowi akan melakukan langkah etik dan hukum.
"Kami akan melaporkan ke Dewan Pers dan kemudian kami akan melayangkan laporan ke Polri dengan tuduhan ujaran kebencian," kata Isniani.
"Sepatutnya momentum lebaran menjadikan kita insan saling membuka hati pintu maaf, bukan ujaran kebencian," sambungnya.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: