Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Fahira, Happy Djarot, Dailami, dan Achmad Azran Teratas di Real Count KPU

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Selasa, 20 Februari 2024, 11:58 WIB
Fahira, Happy Djarot, Dailami, dan Achmad Azran Teratas di Real Count KPU
Calon DPD RI asal DKI Jakarta Fahira Idris/Net
rmol news logo Hasil hitung sementara dalam real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menunjukkan empat calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI, dengan perolehan suara tertinggi di DKI Jakarta.

Berdasarkan laman resmi pemilu2024.kpu.go.id pada Selasa (20/2) pukul 11.45 WIB, jumlah suara Pileg DPD RI di wilayah Jakarta yang sudah masuk sebesar 58.88 persen atau 18.114 TPS dari 30.766 TPS.

Sementara ini, caleg DPD RI di Provinsi DKI Jakarta yang memperoleh suara tertinggi adalah Fahira Idris 245.834 suara atau 10,75 persen.

Pada posisi kedua untuk sementara diduduki oleh Happy Djarot. Istri dari eks Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat ini memperoleh 215.793 suara atau 9,44 persen.

Sedangkan posisi ketiganya adalah Dailami Firdaus 208.501 suara atau 9,12 persen. Selanjutnya peringkat keempat Achmad Azran sebanyak 159.039 suara atau 6,96 persen.

Sementara caleg petahana Sylviana Murni bertengger di posisi lima dengan raihan 151.887 suara atau 6,64 persen.

Merujuk Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2023, dalam Pasal 33 diatur bahwa anggota DPD dari setiap provinsi yang ditetapkan sebanyak empat orang.

Jumlah seluruh Anggota DPD tidak lebih dari 1/3 jumlah DPR RI. Adapun keanggotaan DPD RI akan diresmikan dengan keputusan presiden.
Sebagai informasi, data yang tersaji di dalam situs web KPU hanyalah alat bantu untuk keterbukaan hasil penghitungan suara.

Penghitungan suara secara resmi tetap dilakukan melalui mekanisme rekapitulasi berjenjang dari tingkat TPS, kelurahan, kecamatan, kota/kabupaten, provinsi, hingga pusat, dengan penandatanganan berita acara di setiap tingkatan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA