Acara shalawat ini juga diwarnai doa bersama untuk kesuksesan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Pilpres 2024 mendatang.
Dalam acara ini, tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Gus Muwafiq, menyampaikan pesan-pesan dan harapan akan masa depan bangsa Indonesia yang lebih baik kepada pasangan Ganjar-Mahfud.
“Kami berdoa agar Ganjar dan Mahfud menjadi pemimpin yang bijaksana, membawa kemajuan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia," kata Gus Muwafiq dalam keterangannya, Sabtu (25/11).
Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Albayyinah, Ustaz Abu, sangat bangga dan terhormat Tasikmalaya dikunjungi Gus Muwafiq dan Habib Ahmad bin Hasan Alaydrus.
“Saya merasa senang dan merasa terhormat di Ponpes Albayyinah, kehadiran Gus Muwafiq, habib Ahmad bin Hasan Alaydrus, Gus Anam, dan 30 kiai Tasikmalaya. Acara Shalawat Akbar yang diadakan di ponpes kami merupakan keberkahan bagi masyarakat Tasikmalaya,” ucapnya.
BERITA TERKAIT: