Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Salurkan Bantuan ke Palestina, Tim Kemanusiaan Baznas Tiba di Kairo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Jumat, 24 November 2023, 01:11 WIB
Salurkan Bantuan ke Palestina, Tim Kemanusiaan Baznas Tiba di Kairo
Tim Kemanusiaan Baznas RI dipimpin KH. Noor Achmad, selaku Ketua Baznas RI tiba di Kairo, Mesir/Ist
rmol news logo Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI menyatakan kesiapannya bekerja sama dengan sejumlah lembaga filantropi di Mesir, sebagai wujud dukungan kemanusiaan terhadap Palestina.

Kesiapan itu ditandai dengan kadatangan Tim Kemanusiaan Baznas RI dipimpin KH. Noor Achmad, selaku Ketua Baznas RI ke Kairo, Mesir, Selasa (22/11).

Kiai Noor menyampaikan tujuan kedatangan Tim Kemanusiaan Baznas RI ke Kairo, salah satunya adalah melakukan kerja sama dengan sejumlah lembaga filantrofi untuk mendukung bantuan kemanusiaan ke Gaza Palestina.

"Kunjungan ini bermaksud memberikan bantuan ke Palestina melalui kerja sama dengan beberapa lembaga filantrofi di Mesir," kata Kiai Noor dikutip Jumat (24/11).

Kiai Noor mengatakan, pihaknya membawa Tim Kemanusiaan Baznas untuk menyukseskan penyaluran bantuan dari masyarakat Indonesia kepada rakyat Palestina.

"Mudah-mudahan sinergisitas kita dengan lembaga di Mesir dapat meringankan beban korban serangan Israel di Palestina," kata Kiai Noor.

Pada kesempatan itu, Kepala Perwakilan RI KBRI Kairo, Lutfi Rauf menyambut kedatangan tim Baznas RI yang baru tiba dari Jakarta. Katanya, dukungan masyarakat Indonesia terhadap warga Palestina sangat dibutuhkan.

"Kami ucapkan ahlan wa sahlan kepada tim Baznas RI yang datang jauh-jauh dari Indonesia ke Mesir hanya untuk membantu saudara-saudara di Palestina," kata Lutfi.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA