Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rakernas IV PDIP Hasilkan 8 Rekomendasi Kedaulatan Pangan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Minggu, 01 Oktober 2023, 17:05 WIB
Rakernas IV PDIP Hasilkan 8 Rekomendasi Kedaulatan Pangan
Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto/RMOL
rmol news logo Rakernas IV PDI Perjuangan menghasilkan delapan rekomendasi terkait pangan.

Poin-poin rekomendasi dibacakan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, di panggung utama acara, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10).

Dia mengatakan, Rakernas IV membahas kedaulatan pangan dengan memanfaatkan keanekaragaman hayati sampai budidaya, demi mewujudkan kedaulatan pangan.

Pertama, pemanfaatan keanekaragaman hayati sebagai sumber pangan secara berkelanjutan melalui diversifikasi pangan lokal.

Kedua, peningkatan budidaya pertanian dan kualitas produksi pangan melalui riset dan inovasi yang dihasilkan BRIN, yang berdampak bagi peningkatan kesejahteraan petani, nelayan, dan produsen pangan, melalui penetapan harga dasar produk pangan dan perlindungan harga di tingkat produsen.

"Ketiga, konsistensi pelaksanaan perlindungan lahan-lahan pertanian produktif dari alih fungsi lahan," katanya.

Keempat, dukungan kebijakan moneter, fiskal, dan akses pembiayaan bagi petani, nelayan, dan produsen pangan lainnya.

Kelima peningkatan teknologi pengolahan atau hilirisasi, komoditas pangan secara produktif, efisien, berdaya saing, dan berkelanjutan, dengan dukungan riset dan inovasi.

Keenam, pembangunan infrastruktur dan sarana produksi pangan secara tepat dan terintegrasi.

Ketujuh, sinergitas kebijakan pembangunan pangan antara pemerintah pusat dan daerah, terutama dalam implementasi.

Kedelapan, pemberlakuan bea masuk terhadap impor pangan, untuk melindungi komoditas dan produk pangan dalam negeri, dan menggunakannya bagi kebutuhan pembiayaan riset dan inovasi untuk peningkatan produksi pangan nasional secara berkelanjutan.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA